Pagi ini kaget saya baca artikel yang
mengabarkan kabar buruk buat yang sering nulis. Kabar itu adalah bahwa sesungguhnya menulis
itu bisa menurun kan berat badan. Konon Sebuah penelitian telah dilakukan
di Amerika dan Kanada, mengenai hubungan menulis hal-hal positif, dengan
penurunan berat badan. Penelitian ini dilakukan di Stanford University dan
College Renford University, pada 45 mahasiswi mereka, yang menderita obesitas.
Separuh dari mereka itu tuh diminta untuk menulis, dengan waktu selama 15 menit
saja setiap harinya, yakni menuliskan tentang hal-hal dalam hidup mereka sangat
dihargai. Misalnya tentang musik, hobi, dan hubungan dengan teman dan keluarga.
Sementara itu separuhnya lagi tidak disuruh untuk menulis. Dan ada kadabra,
Hasilnya menakjubkan. Konon Empat bulan kemudian, perempuan yang secara intens
menuliskan hal-hal positif tersebut, berat badannya turun, dengan rata-rata 7
kg. Dengan demikian, duh waduuh, Astaga, Menulis Bisa Bikin Kurus??? Berikut
adalah paragraf asli, yang bikin saya Makin heran:
Anda ingin menurunkan berat badan? Sebenarnya banyak cara
yang mudah yang bisa dilakukan, bahkan tanpa risiko yang membahayakan. Misalnya
saja dengan menulis. Tak percaya? Menulis hal-hal positif yang ringan dan sederhana,
yang setiap hari kita lakukan, bisa menurunkan berat badan kita, lho. Bahkan
kita malah tidak sadar kalau berat badan kita sudah turun.